09 Mei 2017

Revitalisasi Budaya Sandul


Video di atas adalah video salah satu kesenian yang berkembang di daerah Semanding Desa Candigaron Kec. Sumowono Kab. Semarang, Jawa Tengah. Seni Sandul merupakan seni rakyat yang memadukan antara seni tari, seni teater, dan seni musik. Kesenian ini didalamnya terdapat beberapa babak yang dibawakan oleh badut. Badut yang mempunyai ciri khas masing-masing antara lain Badut Mendung, Badut Pikat, Badut Sunthi dan Badut Sawahan.

Kesenian Sandul mengandung pesan nasehat yang berguna bagi kita semua. Kesenian ini juga menggambarkan proses perjalanan manusia dari lahir hingga mati yang dibagi dalam beberapa babak. 

Alat musik dan kostum yang digunakan pun masih sangat sederhana. Alat tersebut antara lain Kenthongan, Kendhang, Bendhe, Angklung, Gong Bambu, dan Terbang. Kostum hanya terdiri dari Irah-irahan, baju, kalung, deker, epektimang, bara, samir.




0 Comments

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan bahasa sopan dan mudah dimengerti