14 Maret 2020

Dolan Bareng PNS Muda Musuk


PNS baru di kecamatan Musuk, tepatnya di bawah naungan koordinator Paud  Dikdas, menyelenggarakan dolan bareng. Kegiatan ini untuk menambah dan meningkatkan kekompakan serta saling mengenal lebih dalam lagi. Bagi seorang pendiam seperti saya wajib deh mengikuti kegiatan ini, soalnya aku orangnya susah untuk bergaul hehe.

Tanggal 14 Maret 2020 ditetapkan sebagai hari dolan bareng dengan tujuan Gunung Kidul. Tentunya tidak mudah menentukan tujuan untuk dolan bareng. Perlu musyawarah dari seluruh pihak yang akan mengikuti kegiatan ini.

Titik keberangkatan ditentukan di UPT Dikdas LS Kec. Musuk dengan absen finger semuanya disitu. Meskipun tiap hari saya juga absen disitu tetapi butuh waktu lebih pagi untuk bangun dan mempersiapkan diri untuk berangkat. Dengan mempertimbangkan estimasi waktu maka saya berangkat dari rumah pukul 05.00 WIB.

Berjalan mengendarai motor dengan santai akhirnya sampai di UPT jam 6.45WIB. Langsung deh saya cari mesin untuk absen, baru saya menyapa teman-teman.

Setelah saling menyapa akhirnya kita menuju bis yang sudah siap mengantar perjalanan hati ini. Dari sini tujuan pertama adalah pantai Sadranan.

Sesampainya di Pantai Sadranan, air laut sedang pasang. Sehingga fun game yang semula akan di adakan di pantai berpasir di pindahkan agak ke dalam. Meskipun begitu tidak mengurangi keseruan permainan yang diadakan oleh panitia.

Waktu shalat dhuhur menandakan selesainya permainan. Sebagian peserta ada yang menuju pantai dan sebagian ada yang melaksanakan shalat dhuhur.

Bermain di pantai wajib hukumnya untuk basah-basahan. Sehingga banyak temen-temen yang dipaksa untuk membasahi tubuh mereka. Yak dengan cara diceburkan paksa. Meskipun terpaksa tapi raut wajah mereka tetap bahagia. Hahaha.

Setelah cukup berbasah-basah mainan air, dilanjutkan  acara makan siang. Makan siang kali ini di omah Djowo yang ada di tepian jalan. Kami mengisi amunisi disitu sebagai sumber tenaga untuk melanjutkan perjalanan selanjutnya.

Heha sky view, tujuan selanjutnya. Disini kami berniat memandangi indahnya sunset kota Jogja dari ketinggian bukit Pathuk. Cukup ramai disini mungkin karena weekend jadi penuh pengunjung.

Malam mulai larut perjalanan pun berlanjut. Mie ayam bakso Pak Dul tujuan makan malam kita. Yah malam-malam memang enak yang berkuah. Boleh nambah kok bagi yang kurang hehe.

Perjalanan dilanjut pulang sampai di UPT langsung absen lagi. Banyak teman yang menawarkan untuk menginap dirumah mereka. Ada pula yang nawarin pulang bareng. Tetapi aku putuskan untuk pulang sendiri. Kali ini aku pulang lewat kota, takut lah kalau lewat jalan terobosa. Hehe.

Perjalanan malamku terasa lancar saja meski ditemani rintik hujan yang menambah dingin badanku. Hingga sampai di Bawen sejenak perjalananku berhenti. Tawuran antar suporter bola lagi dan lagi membuat keadaan ricuh. Untung pihak kepolisian sekitar cepat dan tanggap. Akhirnya aku sampai rumah jam 12 malam. Dan bisa beristirahat setelah seharian beraktivitas.

0 Comments

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan bahasa sopan dan mudah dimengerti